Dari Simeulue, Dahlan Iskan kembali ke Medan dengan pesawat turbo jet

MENTERI Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan mengakhiri kunjungannya ke Simeulue, Sabtu 4 Mei 2013. Sekitar pukul 14.00 WIB tadi, Dahlan bertolak dari Bandara Lasikin Simeulue menuju Polonia, Medan.

Dahlan tiba di Simeulue tadi pagi dengan pesawat Susi Air jenis VIP turbo jet AVANTI PK BVV. Ia mendarat di Bandara Lasikin dan disambut Bupati Simeulue Riswan NS, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Simeulue Aryaudin, dan Muspida.

Pegawai Susi Air, Aldas, kepada ATJEHPOSTcom mengatakan, pesawat turbo jet itu berkapasitas 10 penumpang. Pesawat berangkat dari Polonia sekitar pukul 08.45 WIB.

Kepala Bandara Udara Lasikin, Rusman mengatakan, setelah istirahat sejenak, Dahlan Iskan dan rombongon menuju Pendopo Bupati Simeulue untuk dipeuseujuek secara adat.

Kemudian Dahlan menuju lokasi peresmian Pelabuhan Perikanan Teluk Sinabang, di kawasan Gampong Lugu, Kecamatan Simeulue Timur. Dahlan juga sempat melihat kebun warga yang ditumbuhi pisang Abaca.

Kepala Humas Kementerian BUMN Faisal Halimi mengatakan, setelah kunjungan ke Simeulue, Dahlan Iskan menuju Bengkulu.[]

0 Response to "Dari Simeulue, Dahlan Iskan kembali ke Medan dengan pesawat turbo jet"

Post a Comment